Takalar Berhasil Naik dari Peringkat 22 ke Peringat 18 Pada Survey Penilaian Integritas (SPI) KPK Tahun 2025

Takalar Berhasil Naik dari Peringkat 22 ke Peringat 18 Pada Survey Penilaian Integritas (SPI) KPK Tahun 2025

 

 

Menitikata.com, Takalar- Dibawah kepemimpinan Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye,.MM, Takalar melaju pesat, berbagai penghargaan telah ditorehkan. Kali ini, Kabupaten Takalar berhasil naik dari peringkat 22 ke peringat 18 terkait Survey penilaian Integritas (SPI) KPK.

"Alhamdulillah, Takalar berhasil naik peringkat dimana tahun 2024 Takalar berada pada peringat 22 ke peringkat 18 di Tahun 2025. Ini hal sangat positif untuk kita dalam perbaikan sistem antikorupsi di instansi pemerintah" imbuhnya.

Di tambahkan, dengan penilaian SPI ini kita dapat memetakan risiko korupsi dengan mengidentifikasi area rawan korupsi seperti transparansi anggaran, jual beli pengaruh, dan nepotisme, juga dapat meningkatkan integritas dengan mendorong peningkatan kesadaran dan perbaikan sistem antikorupsi di instansi pemerintah.

"Semoga dengan peningkatan peringat SPI ini dapat mewujudkan tata kelola pemerintahan yang transparan, akuntabel, dan berintegritas di lingkungan pemerintah daerah" Imbuh Daeng Manye. 

SPI KPK adalah Survei Penilaian Integritas, survei nasional yang diadakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk memetakan risiko korupsi dan mengukur tingkat integritas pada Kementerian, Lembaga, dan Pemerintah Daerah (K/L/PD) serta ekosistemnya. 

Survei ini melibatkan berbagai responden (internal pegawai, pengguna layanan, ahli) secara anonim untuk memberikan masukan tentang celah korupsi, kualitas layanan, dan perbaikan sistem antikorupsi demi mewujudkan pemerintahan yang bersih dan akuntabel. Kemudian terakhir Di tambahkan oleh Bapak Bupati Takalar Daeng Manye bahwa kita akan meng Usahakan agar bs mmmmenjadi yang Terbaik.  Di Tahun 2026 semoga Kabupaten Takalar bisa menjadi daerah yg terbaik dlm SPI KPK baik di tingkat Provinsi dan Nasional tutupnya.

 3870 Pegawai Pemkab Takalar Terima SK PPPK Paruh Waktu

3870 Pegawai Pemkab Takalar Terima SK PPPK Paruh Waktu

 

 


Menitikata.com, Takalar- Setelah penantian panjang, akhirnya 3870 Pegawai Pemkab. Takalar menerima Surat Keputusan (SK) Bupati tentang Pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu yang diserahkan secara langsung oleh Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye,. MM secara simbolis di Lapangan Kantor Bupati Takalar, Kamis (18/12/2025).

Suasana acara berlangsung meriah dan penuh antusiasme. Ribuan PPPK paruh waktu tampak hadir mengikuti rangkaian kegiatan dengan tertib, menandai harapan baru atas kepastian status kerja dan peningkatan kesejahteraan ke depan.

Bupati Takalar dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelantikan ini adalah momentum penting bagi para PPPK Paruh Waktu untuk meneguhkan komitmen pelayanan.

"Alhamdulillah hari ini, kita sudah ada pada tahap yang sudah lama dinanti-nanti bagi Pegawai PPPK Paruh Waktu yaitu penyerahan SK PPPK PW. Kegiatan ini sekaligus menjadi upaya Pemkab Takalar dalam memperkuat kualitas layanan publik dan profesionalisme aparatur pemerintahan" ujarnya.

Kita patut bersyukur karena Kabupaten Takalar adalah kabupaten pertama yang menyerahkan Surat Keputusan hari ini, 

Dengan pelantikan ini, diharapkan seluruh Pegawai PPPK PW dapat meningkatkan kedisiplinan dan menjalankan tugasnya dengan profesional dan penuh dedikasi dalam melaksanakan tugas pelayanan publik di lingkungan Pemerintah Kabupaten Takalar.

Sebanyak 3870 orang PPPK Paruh Waktu menerima SK dengan rincian Teknis 1879 orang, Tenaga Kesehatan 802 orang dan Tenaga Guru sebanyak 1189 orang.

Kegiatan dihadiri perwakilan Forkopimda Takalar, Ketua DPRD Ka;. Takalar, para Pimpinan OPD Kab. Takalar, para Kabag Setda Kab. Takalar, para Camat.

Bupati Takalar Daeng Manye Buka Kemah Bakti Pramuka Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Takalar Tahun 2025

Bupati Takalar Daeng Manye Buka Kemah Bakti Pramuka Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Takalar Tahun 2025

Menitikata.com, Takalar- Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye,. MM membuka secara resmi Kemah Bakti Pramuka Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Takalar Tahun 2025 di Desa Kale Ko’mara, Kecamatan Polongbangkeng Timur, Kamis (18/12/2025).


Kedatangan Bupati Takalar dilokasi perkemahan berada sekitar 50 meter dari pintu masuk pintu air Bendungan Pammukkulu disambut antusias oleh jajaran pengurus Kwartir Cabang Pramuka Takalar serta ratusan peserta Kemah Bakti Pemuda 2025.


Kemah Bakti Pemuda Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Takalar Tahun 2025 berlangsung selama tiga hari, mulai Kamis (18/12/2025) hingga Sabtu (20/12/2025).


Dalam sambutannya, Daeng Manye menyampaikan apresiasi kepada Ketua Kwarcab Pramuka Takalar Alamsyah Mile dan jajarannya yang telah melaksanakan kegiatan ini sebagai wadah pembentukan karakter peserta, menumbuhkan jiwa sosial dan kepedulian terhadap masyarakat dan lingkungan serta mengembangkan keterampilan praktis dan kepemimpinan.


"Gerakan pramuka ini adalah gerakan kepanduan, di seluruh dunia banyak gerakan pramuka khususnya di Kab. Takalar, kita tidak mau ketinggalan. Oleh sebab itu dengan kepengurusan yang baru, sudah mengagendakan program-program kegiatan yang akan dilakukan kedepan" ujarnya.


Untuk langkah awal, hari ini telah dilaksanakan Bumi perkemahan pramuka disekitar kawasan pammukulu, kita akan ciptakan Kale Ko’mara ini sebagai cibuburnya untuk sulawesi selatan. Di bumi perkemahan ini bisa dimanfaatkan tidak hanya untuk kegiatan kepramukaan tetapi juga pendidikan, pelatihan, dan kegiatan alam terbuka lainnya.


"Pramuka Takalar hari ini menunjukkan perannya di tengah masyarakat, mulai dari kegiatan sosial, kesehatan, hingga penanaman pohon yang sangat penting untuk menjaga kawasan penyangga Bendungan Pammukkulu,” ujarnya.


Kegiatan dihadiri Dandim 1426 Takalar, Kapolsek Polongbangkeng Utara, perwakilan Kajari, Ketua Bawaslu Takalar, para Pimpinan OPD Kab. Takalar, Para Camat dan par Kepala Desa/Lurah.

Kembangkan Kreativitas Generasi Muda Takalar, Pemkab Takalar Gelar Lomba Konten Kreator

Kembangkan Kreativitas Generasi Muda Takalar, Pemkab Takalar Gelar Lomba Konten Kreator

 

Menitikata.com, Takalar- Pemerintah Kabupaten Takalar terus mendorong generasi muda takalar untuk memanfaatkan digitalisasi dengan mengembangkan kreativitas dalam dunia konten kreator. Kita melihat penggiat media sosial atau konten kreator di Takalar ini sudah sangat banyak yang kreatif, terutama untuk mempromosikan produk dan destinasi wisata di Takalar.

Hal itu di kemukakan Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye,. MM dalam penutupan Lomba Konten Kreator Takalar 2025 yang diselenggarakan oleh Bidang Ekonomi Kreatif pada Dinas Pariwisata, Pemuda & Olahraga Kab. Takalar menggelar lomba Konten Kreator, di Ruang Pola Kantor Bupati Takalar, Rabu (17/12/2025).

"Kita ketahui bahwa Kabupaten Takalar memiliki banyak sektor unggulan baik di bidang pertanian, kelautan dan pariwisata. Sehingga dengan adanya lomba ini dapat meningkatkan kreativitas para konten kreator dalam mempromosikan sektor unggulan Takalar untuk diketahui dunia luar" ujarnya.

Kita ada destinasi pariwisata dan kuliner yang cukup menarik, seperti di parialau kecamatan Mappakasunggu. Lokasi disana cukup sejuk dengan pemandangan yang indah dan menarik, banyak orang yang berkunjung kesana terutama di sore hari untuk menikmati indahnya sunset di sore hari. Sehingga dengan promosi yang dilakukan para konten kreator yang kemudian diupload ke media sosial, dapat menarik perhatian wisatawan untuk datang ke takalar. 

"Dengan banyaknya wisatawan yang berkunjung ke takalar akan berpengaruh pada perputaran ekonomi. Tidak hanya tentang destinasi unggulan yang dapat dipromosikan, tetapi juga terkait dengan lingkungan, kesehatan dan hal-hal yang menarik suatu daerah dapat dipromosikan" tambahnya.

"Lomba ini diharapkan mampu terus mendongkrak nama kabupaten Takalar baik dari produk lokal dan destinasi wisatanya, juga minat untuk menjadi konten kreator bisa semakin banyak bermunculan, karena profesi ini sangat menjanjikan di saat ini” Tutup Daeng Manye.

Wujud Perhatian Terhadap Petani, Bupati Takalar Serahkan Bantuan Pertanian Kepada Petani Takalar

Wujud Perhatian Terhadap Petani, Bupati Takalar Serahkan Bantuan Pertanian Kepada Petani Takalar

 


Menitikata.com, Takalar- Sebagai wujud perhatian pemerintah kepada petani takalar, Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye,.MM menyerahkan beberapa bantuan, di Baruga Butta Panrannuangku, Kecamatan Pattalassang Kab. Takalar, Selasa 16 Desember 2025.

Bantuan berupa 109 unit Hand Sprayer untuk 23 kelompok tani, 10 unit motor operasional kepada Kepala Balai Penyuluh Pertanian (BPP) yang berprestasi, selain bantuan pertanian Bupati juga menyerahkan bantuan hibah masjid kepada pembangunan masjid sebanyak 7 masjid yang ada di kecamatan polongbangkeng selat

Usai menyerahkan bantuan, Bupati Takalar Daeng Manye menyampaikan bahwa kami selaku pemerintah tidak henti-hentinya mengupayakan dan memperhatikan kemajuan dan kesejahteraan petani.

"Diawal saya memimpin takalar, kegiatan pertama yang saya lakukan adalah panen raya dan mengumpulkan seluruh kelompok tani dan penyuluh pertanian di Kab. Takalar untuk mengetahui kendala yang dihadapi dan dilanjutkan dengan memperkenalkan alat penyemprot hama dengan menggunakan drone serta pembagian traktor" Ujarnya.

Juga telah dilakukan pembagian 370 ton benih padi kepada petani sebagai bentuk dukungan pemerintah dalam peningkatan hasil produksi pertanian.

"Kita harapkan takalar akan terus meningkatkan kualitas hasil pertanian dan jumlah produksi gabah per hektar yang berimplementasi pada peningkatan kesejahteraan petani" imbuhnya.

Yang tidak kalah pentingnya dalam mendukung hasil pertanian yaitu irigasi, kami sedang menginventarisasi irigasi yang pembangunannya terputus untuk dilaporkan ke pemerintah pusat sehingga dalam mengairi sawah pertanian secara maksimal.

"Semoga apa yang kita lakukan ini dapat meningkatkan produksi hasil pertanian, peningkatan kesejahteraan petani, pencapaian ketahanan pangan daerah/nasional, dan daya saing produk pertanian, serta menjadikan sektor ini sebagai unggulan ekonomi lokal yang berkelanjutan" Harap Daeng Manye.

Kegiatan dihadiri Anggota DPRD Kab. Takalar, Kadis Pertanian Kab. Takalar, Kabag Kesra Setda Kab. Takalar, para Penyuluh Pertanian, Kelompok Tani dan Masyarakat penerima Bantuan.

Turunkan Angka Stunting Paling Besar Kedua (11,4%) Tahun 2024 di Sulsel, Kabupaten Takalar di Ganjar Penghargaan

Turunkan Angka Stunting Paling Besar Kedua (11,4%) Tahun 2024 di Sulsel, Kabupaten Takalar di Ganjar Penghargaan

 

Menitikata.com, Takalar- Pemerintah Kabupaten Takalar kembali meraih prestasi membanggakan dengan diraihnya Penghargaan Capaian Angka Penurunan Stunting Paling Besar Kedua Tahun 2024 di Sulawesi Selatan dari Menteri Kependudukan Dan Pembangunan Keluarga, Selasa 16 Desember 2025.

Penghargaan diterima secara langsung oleh Bupati Takalar Ir.H. Mohammad Firdaus Daeng Manye,.MM pada kegiatan Fasilitasi Internalisasi Peta Jalan Pembangunan Kependudukan (PJPK) Dalam RPJMD 2025-2029 Bagi Penerintah Daerah di Kantor Gubernur Sulawesi Selatan.

Penghargaan ini juga menjadi bentuk pengakuan atas efektivitas pelaksanaan program-program pencegahan stunting yang dijalankan oleh pemerintah daerah secara konsisten.

Bupati Takalar menyampaikan rasa syukur karena kita berhasil meraih penghargaan Capaian Angka Penurunan Stunting Paling Besar Kedua (11,4%) Tahun 2024 di Sulsel. Tentu penghargaan ini menjadi dorongan bagi seluruh jajaran pemerintah daerah untuk terus berinovasi dan memperkuat kolaborasi lintas sektor.

"Dengan sinergi dan kerjasama antar stakeholder, kita bisa menurunkan angka stunting di Takalar paling besar kedua (11,4%) tahun 2024 di Sulsel" ujarnya.

Dengan diperolehnya penghargaan ini, Kabupaten Takalar menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat langkah-langkah strategis dalam upaya percepatan penurunan stunting secara berkelanjutan.

Prestasi ini sekaligus menjadi refleksi atas konsistensi Pemerintah Kabupaten Takalar dalam mendukung target nasional penurunan stunting menuju Indonesia Emas 2045, dengan membangun generasi yang sehat, produktif, dan berkualitas melalui kolaborasi berkelanjutan di tingkat daerah.

Bupati Takalar Tegaskan, Aset Pemda Harus Tertata dan Jelas Kepemilikannya

Bupati Takalar Tegaskan, Aset Pemda Harus Tertata dan Jelas Kepemilikannya

 


Menitikata.com, Takalar - Bupati Takalar Ir.H. Mohammad Firdaus Daeng Manye,.MM dengan serius dan tegas menyampaikan agar Aset Pemda harus Tertata dan Jelas kepemilikannya.

Hal itu dikemukakan Daeng Manye pada kegiatan Draf Temuan Hasil Pemeriksaan Kinerja BPK Perwakilan Sulsel atas Efektifitas Manajemen Aset Tahun 2024 s.d Semester I Tahun 2025 di Ruang Pola Kantor Bupati Takalar, Senin 15 Desember 2025.

Membersamai kegiatan tersebut, tampak Wakil Bupati Takalar, Sekda Takalar dan seluruh Pimpinan Organisasi Pimpinan Daerah.

Dalam sambutannya, Bupati dengan tegas menyampaikan pentingnya kejelasan status lahan, bangunan dan kendaraan dinas milik daerah. Ia menyoroti masih adanya aset tanah yang statusnya tidak jelas, rawan dikuasai pihak lain, hingga dimanfaatkan tanpa mekanisme yang tertib.

"Dalam penertiban aset, Digitalisasi sangat penting. Di Takalar ini sistem pendataan aset masih manual, ini yang harus kita alihkan agar lebih transparan dan tertata. Digitalisasi bukan lagi pilihan tetapi kebutuhan mendesak, sistem informasi harus ada. Prosedurnya jelas, penanggungjawabnya jelas, dan datangnya selalu Ter-update" pungkas Daeng Manye.

Ia membayangkan sebuah sistem dimana setiap jengkal tanah di Takalar dapat dilacak dengan mudah, lengkap dengan status hukum, luas, dan pemanfaatannya. 

Bupati Takalar juga mengingatkan bahwa audit aset dilakukan setiap tahun. Karena itu, ia menargetkan peningkatan kualitas pengelolaan aset sebagai bagian dari upaya "naik kelas" Pemerintah Daerah.

Rapat ini menandakan awal komitmen Pemerintah  Daerah Kabupaten Takalar untuk membenahi tata kelola aset daerah secara menyeluruh, dari sistem manual menuju digital, dari pengelolaan parsial menuju pengawasan yang terintegrasi.

Bupati Lantik 138 Kepala Sekolah di Kabupaten Takalar

Bupati Lantik 138 Kepala Sekolah di Kabupaten Takalar

 


Menitikata.com, Takalar- 138 Kepala Sekolah (19 Kepala SMP dan 119 Kepala SD) serta 6 pejabat fungsional resmi dilantik oleh Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye,.MM di Ruang Pola Kantor Bupati Takalar, pada Selasa (09/12/2025) malam.

Dalam sambutannya, Bupati menegaskan Mutasi adalah denyut nadi organisasi yang wajar, pentingnya pelantikan ini sebagai bagian dari peningkatan kualitas layanan pendidikan di Takalar.

Pelantikan ini, menurut Bupati, dilakukan berdasarkan kebutuhan dan penilaian kinerja, bukan karena faktor kedekatan atau politik dan pelantikan kali ini bebas dari praktik pungutan liar (pungli).

“Semua yang kami lantik ini melalui sistem e-Kinerja dan manajemen talenta. Kami ingin adil dan transparan. Tidak ada unsur politik, hanya satu tuntutan layani masyarakat dengan baik,” ujar Daeng Manye.

Saya berharap para Kepala Sekolah yang dilantik ini, tetap mengedepankan profesionalisme dalam bekerja dengan sikap yang mengayomi dan tidak ada yang bersikap arogan.

Daeng Manye juga menyoroti masih rendahnya capaian pendidikan di Takalar.

Ia mengkritik kepatuhan sekolah yang minim dalam pengisian aplikasi laporan pendidikan, yang berdampak pada penilaian di tingkat provinsi.

“Takalar masih ranking 23 pendidikan se-Sulsel. Tahun depan harus naik menjadi ranking 15,” tegasnya.

Semoga dengan pelantikan ini para Kepala Sekolah terus meningkatkan kinerja. “Jangan puas hanya sampai pelantikan. Ini awal tanggung jawab. Bekerjalah dengan hati nurani, dan jadikan jabatan ini sebagai ladang amal untuk membangun Kabupaten Takalar yang lebih baik” Tutup Bupati Takalar.

Pelantikan dihadiri Wakil Bupati Takalar, Sekda Takalar, Kepala Inspektorat Takalar, Kepala Dinas PU Takalar, serta Kadis Perhubungan.

Bupati Takalar Tinjau Ruas Jalan di Desa Balangtanaya Polongbangkeng Timur

Bupati Takalar Tinjau Ruas Jalan di Desa Balangtanaya Polongbangkeng Timur

 


Menitikata.com, Takalar- Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye,.MM meninjau hasil pengerjaan jalan di Desa Balangtanaya Kecamatan Polongbangkeng Timur Kabupaten Takalar, Rabu (3/12/2025).


"Alhamdulillah hari ini saya meninjau langsung hasil pengerjaan jalan di Desa Balangtanaya, tentu ini suatu progres yang bagus karena infrastruktur di desa sudah mulus dan lancar sehingga mempermudah masyarakat dalam beraktivitas" ujar Daeng Manye.


Dikatakan pula, pembangunan akses jalan di desa merupakan komitmen pemerintah daerah untuk membuka keterisolasian dan memperkuat ekonomi warga melalui infrastruktur yang layak.


"Semoga dengan selesainya pengerjaan jalan sepanjang 750 meter ini masyarakat dapat meningkatkan keselamatan dan kenyamanan pengguna, memperlancar lalu lintas serta mendukung kegiatan ekonomi dan kualitas hidup masyarakat" Imbuhnya.


Dg. Gassing Salah satu warga setempat menyampaikan rasa syukurnya atas perbaikan jalan yang telah dinanti selama ini, Alhamdulillah sekarang sudah diperbaiki, Terima kasih kepada Pak Bupati.


"Saya mewakili masyarakat Desa Balangtanaya mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah terkhusus kepada Bupati Takalar Daeng Manye karena jalan di desa kami telah diperbaiki, kami sangat senang karena jalan yang tadinya berlubang kini sudah mulus dan dapat mempermudah aktivitas kami" Ucapnya.

Torehkan Prestasi, Takalar Meraih Juara 1 Akselerasi Pajak dan Retribusi Daerah

Torehkan Prestasi, Takalar Meraih Juara 1 Akselerasi Pajak dan Retribusi Daerah

 


Menitikata.com, Takalar- Dibawa Kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye,.MM dan Dr. H. Hengky Yasin,. S.Sos,.MM terus menggenjot Perluasan Transaksi Keuangan Secara Digital di Kabupaten Takalar. 


Dengan konsistensi tersebut Pemerintah Kab. Takalar melalui Badan Pendapatan Daerah Kab. Takalar meraih Juara 1 pada Lomba Pajak & Retribusi Akseleratif yang dilaksanakan oleh Bank Indonesia (BI), di Hotel Claro Selasa Pagi (2/12/2025) .


Kepala Badan Pendapatan Daerah Kab. Takalar H. Rusdi mengatakan bahwa prestasi yang diraih ini tidak lepas dari arahan dan bimbingan Bupati Takalar tentang penggunaan transaksi pembayaran secara digital dalam rangka mendukung implementasi transaksi non tunai pada Pemerintah Daerah Kab. Takalar.


"Dalam perluasan transaksi keuangan secara digital, Bupati Takalar menginstruksikan para Perangkat Daerah Lingkup Kab. Takalar untuk mendukung pelaksanaan Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (P2DD) melalui penerapan transaksi non tunai secara penuh (100%) dalam transaksi keuangan pemerintah daerah baik pendapatan maupun belanja daerah, mengimplementasi dan menjadi rule model penggunaan transaksi digital dalam melakukan pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan, Pajak Kendaraan maupun kebutuhan sehari-hari serta mengaktifkan dan menggunakan aplikasi mobile banking/Quick Response Indonesia Standard (Qris) sebagai kanal pembayaran transaksi keuangan" ujarnya. 


"Prestasi ini seiring dengan program Bupati dan Wakil Bupati yaitu "Takalar Cepat" yang menekankan kecepatan dalam merespons kebutuhan masyarakat, bertindak, dan menciptakan solusi. Dengan Transaksi Keuangan Secara Digital dapat ber implementasi pada Peningkatan PAD yang bertumbuh" pungkasnya.


"Per tanggal 2 Desember 2025 sudah ada sumber pajak yang melampaui target seperti PBBP2 dan BPHTB dan saya yakin dengan support dari pimpinan OPD dan wajib pajak target PAD Kab. Takalar akan tercapai" Tutur H. Rusdi.